Parit Malintang, Padangkita.com - Seorang petani yang dilaporkan hanyut di Sungai Batang Anai, Korong Ujuang Guguak, Nagari Pasia Laweh, Kecamatan Lubuak Aluang, Kabupaten Padang Pariaman ditemukan meninggal dunia, Jumat (4/2/2022).
Kepala Kantor Badan Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) Padang Asnedi mengatakan korban atas nama Riki Putra, pria 31 tahun itu ditemukan oleh tim SAR gabungan pada hari ketiga pencarian sekitar pukul 08.30 WIB tadi.
"Korban ditemukan oleh tim SAR Gabungan dalam keadaan meninggal dunia dengan jarak LKP lebih kurang 26 kilometer. Setelah ditemukan, korban lalu dibawa ke Puskesmas setempat," ujar Asnedi.
Setelah dilakukan visum di Puskesmas tersebut, jenazah lalu jenazah lalu diserahkan kepada pihak keluarga.
Sebelumnya, korban dilaporkan hanyut pada Rabu (2/2/2022). Selama tiga hari proses pencarian, tim SAR gabungan melakukan penyisiran sekitar 15 kilometer ke arah hilir sungai dengan luas area pencarian sekitar 27,8 kilometer.
Baca Juga: Wali Kota Padang Pastikan PTM Berjalan Seperti Biasa, Hanya 2 SD Ditutup Sementara
"Dengan telah ditemukannya korban dalam meninggal dunia operasi SAR diusulkan untuk ditutup," ungkap Asnedi. [fru]