Dinas Pariwisata Gelar Pemilihan Uda Uni Duta Wisata Kota Padang 2021

Dinas Pariwisata Gelar Pemilihan Uda Uni Duta Wisata Kota Padang 2021

Kasi Pemasaran Ekonomi Kreatif Dispar Kota Padang Ade Yonanda Irza. [Foto: Infopublik.id]

Padang, Padangkita.com - Dinas Pariwisata Kota Padang akan menggelar pemilihan Uda Uni Duta Wisata Kota Padang tahun ini.

Kasi Pemasaran Ekonomi Kreatif Dispar Kota Padang Ade Yonanda Irza mengatakan acara tersebut guna menggali potensi generasi muda.

"Kegiatan event strategis ini, upaya kita mendapatkan generasi muda yang banyak potensi dan mempunyai skill yang banyak dan cukup memikili wawasan adat dan budaya Minangkabau," kata Ade dilansir dari Infopublik.id, Rabu (10/11/2021).

Para duta wisata yang terpilih nantinya akan menjadi perpanjangan tangan dari Dinas Pariwisata untuk mempromosikan Kota Padang.

Selain itu, Uda Uni Kota Padang nantinya juga bertugas menyambut tamu penting pada acara seremonial Pemerintahan Kota Padang.

"Pendaftaran pemilihan Duta Wisata Uni Uda Kota Padang sudah dibuka sejak awal November 2021," ungkapnya.

Para peserta yang mendaftarkan diri sebagai duta wisata Kota Padang akan mengikuti rangkaian seleksi hingga melangkah menuju grand final.

Baca Juga: Oktara dan Ritma Terpilih Jadi Uda-Uni Sumbar, Dispar Sumbar Tepis Isu LGBT

"Pendaftaran dilakukan secara online dan grand final direncanakan pada 13 November 2021," ungkapnya. [pkt/fru]

Baca Juga

Wawako Padang Jenguk Anak Penderita Kanker, Siapkan Bantuan Kesehatan & Rumah.
Wawako Padang Jenguk Anak Penderita Kanker, Siapkan Bantuan Kesehatan & Rumah.
Pemko Padang Gandeng Pemerintah Provinsi dan Balai Teknis Nasional Bahas Percepatan Pembangunan Kota
Pemko Padang Gandeng Pemerintah Provinsi dan Balai Teknis Nasional Bahas Percepatan Pembangunan Kota
TP-PKK Kota Padang Susun Rencana Kerja 2025, Fokus Kolaborasi dan Inovasi untuk Masyarakat
TP-PKK Kota Padang Susun Rencana Kerja 2025, Fokus Kolaborasi dan Inovasi untuk Masyarakat
Pemko Padang Ajukan Tiga Ranperda Strategis ke DPRD, Fokus Birokrasi, Keuangan Daerah, dan Ketahanan Pangan
Pemko Padang Ajukan Tiga Ranperda Strategis ke DPRD, Fokus Birokrasi, Keuangan Daerah, dan Ketahanan Pangan
Ribuan Masyarakat Padang Khusyuk Salat Idulfitri di Balai Kota, Wali Kota Laporkan Kinerja 40 Hari
Ribuan Masyarakat Padang Khusyuk Salat Idulfitri di Balai Kota, Wali Kota Laporkan Kinerja 40 Hari
Apresiasi Jelang Lebaran, Wali Kota Padang Puji Dedikasi Satpol PP, Damkar, dan BPBD
Apresiasi Jelang Lebaran, Wali Kota Padang Puji Dedikasi Satpol PP, Damkar, dan BPBD