Ujian SKD CPNS Kemenkumham Titik Lokasi Sumatra Barat Disidak BKN

Kepala BKN ke Sumbar

Kakanwil Kemenkumham Sumbar, R Andika Dwi Prasetya mendampingi Plt Kepala BKN Bima Haria saat memantau Tes SKD CPNS 2021 di Padang, Senin (18/10/2021). (Foto: Istimewa)

Padang, Padangkita.com – Pelaksana tugas (Plt) Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN), Bima Haria Wibisana mengunjungi lokasi ujian Seleksi Kemampuan Dasar (SKD) CPNS Kemenkumham titik lokasi Sumatra Barat. Bima memberikan arahan dan semangat kepada peserta yang mengikuti ujian.

Kunjungan itu ditujukan dalam memantau pelaksanaan SKD sesi kedua hari kelima pada Senin (18/10/2021) yang berlokasi di Ballroom Grand Zuri Hotel, Padang.

“Kami butuh orang yang memiliki kompetensi dan mau belajar, serta memiliki motivasi dalam bekerja. Yang bisa membuktikan pada dunia bahwa ASN Indonesia adalah betul-betul merupakan posisi yang membanggakan," ujarnya.

Bima menekankan pada seluruh peserta mengenai transparansi dalam tes CAT SKD dan menyakinkan bahwa hanya usaha dan doa dari masing-masing peserta yang dapat membuat peserta lolos pada tes ini. Tidak ada pihak lain yang dapat mengintervensi, apalagi iming-iming calo maupun joki.

“Seluruh peserta yang berada pada ruangan ini tau hanya Anda sendiri yang bisa meluluskan diri Anda menjadi ASN. Sebelum Anda klik selesai, seluruh dunia sudah tau nilai Anda, pergerakan nilai dapat diketahui. Jadi tidak mungkin ada yang bisa mengubah nilai. Hanya upaya Anda dan doa Anda yang akan membuat perubahan. Jangan percaya pada calo, karena tidak mungkin bisa, pasti ketahuan juga," tutur Bima menambahkan.

Bima juga memberikan pesan-pesan penyemangat bagi Peserta Seleksi CPNS Kemenkumham Titik Lokasi Sumatera Barat.

“Ini adalah jabatan formasi untuk lulusan SMA, Anda masih muda, masih punya masa depan yang panjang. Persiapkan diri Anda dan berikan yang terbaik untuk masa depan Anda. Berusaha dan berdoa. Kalau ada yang sebelum berangkat belum minta doa pada orangtuanya, pulang nanti minta doa restu orangtuanya," ujar Bima.

Kemudian Bima mengajak seluruh peserta berdoa bersama agar dapat melalui ujian dengan lancar dan tenang.

Kakanwil Kemenkumham Sumbar, R Andika Dwi Prasetya yang turut mendampingi Bima Haria menyatakan rasa terima kasih atas kunjungan tersebut. Kakanwil juga menyatakan komitmen seluruh panitia daerah Kemenkumham Sumatera Barat dalam memberikan pelayanan terbaik bagi peserta seleksi dengan bersinergi bersama panitia BKN. [*/pkt]

Baca Juga

BRI dan BKN Perkuat Sinergi dan Kolaborasi untuk Peningkatan Kualitas Layanan Perbankan
BRI dan BKN Perkuat Sinergi dan Kolaborasi untuk Peningkatan Kualitas Layanan Perbankan
Ribuan Peserta Berebut 266 Formasi CPNS Kemenkumham Sumbar
Ribuan Peserta Berebut 266 Formasi CPNS Kemenkumham Sumbar
Ribuan Peserta Ikuti SKD CPNS Kemenag Sumbar, Ini Pesan Penting dari Kanwil
Ribuan Peserta Ikuti SKD CPNS Kemenag Sumbar, Ini Pesan Penting dari Kanwil
4.185 Warga Binaan di Sumbar Terima Remisi HUT ke-79 RI, 53 Orang Langsung Bebas
4.185 Warga Binaan di Sumbar Terima Remisi HUT ke-79 RI, 53 Orang Langsung Bebas
Lapas Padang Raih Prestasi Gemilang: Dapur Higienis Pertama di Sumatra Barat!
Lapas Padang Raih Prestasi Gemilang: Dapur Higienis Pertama di Sumatra Barat!
Sumbar Raih Penghargaan Provinsi Peduli HAM bersama 15 Kabupaten/Kota, Ini Daftarnya
Sumbar Raih Penghargaan Provinsi Peduli HAM bersama 15 Kabupaten/Kota, Ini Daftarnya