Padang, Padangkita.com – Kasus harian Corona (Covid-19) di Sumatra Barat (Sumbar) bertambah 483 orang, Kamis (26/8/2021). Secara kumulatif, jumlah totalnya kini telah mencapai 85.613 orang.
Namun tren positif angka kesembuhan terus berlanjut. Satgas Penanganan Covid-19 Sumar pada hari yang sama mencatat pasien yang sembuh bertambah 766 orang. Jumlah total pasien Covid-19 yang sembuh menjadi 77.101 orang atau 90,06% dari total kasus.
Hanya, tambahan pasien Covid-19 yang meninggal dunia masih cukup tinggi. Dari 19 kabupaten/kota, Satgas melaporkan tambahan pasien yang meninggal sebanyak 11 orang. Jumlah total pasien yang meninggal menjadi 1.941 orang atau 2,27% dari total kasus.
Kasus aktif atau jumlah pasien yang dirawat dan isolasi sebanyak 6.571 orang atau 7,68% dari total kasus.
Jumlah spesimen yang diperiksa melalui Laboratorium Diagnostik dan Riset Terpadu Penyakit Infeksi Fakultas Kedokteran Universitas Andalas dan Balai Penyidikan dan Pengujian Veteriner Wilayah II Baso sebanyak 4.205 sampel.
Adapun rincian tambahan kasus baru sebanyakk 483 orang adalah sebagai berikut:
- Kota Padang 144 orang
- Kota Padang Panjang 17 orang
- Kota Bukittinggi 43 orang
- Kota Payakumbuh 19 orang
- Kota Solok 17 orang
- Kota Sawahlunto 4 orang
- Kota Pariaman 7 orang
- Kabupaten Pasaman 13 orang
- Kabupaten Padang Pariaman 2 orang
- Kabupaten Agam 53 orang
- Kabupaten Limapuluh Kota 15 orang
- Kabupaten Solok 11 orang
- Kabupaten Tanah Datar 38 orang
- Kabupaten Sijunjung 16 orang
- Kabupaten Pesisir Selatan 3 orang
- Kabupaten Kep. Mentawai 9 orang
- Kabupaten Pasaman Barat 35 orang
- Kabupaten Dharmasraya 19 orang
- Kabupaten Solok Selatan 18 orang
Sementara itu rincian pasien yang sembuh sebanyak 766 orang adalah sebagai berikut:
- Kota Padang 207 orang
- Kota Padang Panjang 13 orang
- Kota Bukittinggi 186 orang
- Kota Payakumbuh 25 orang
- Kota Sawahlunto 22 orang
- Kabupaten Pasaman 44 orang
- Kabupaten Padang Pariaman 40 orang
- Kabupaten Agam 5 orang
- Kabupaten Limapuluh Kota 24 orang
- Kabupaten Solok 76 orang
- Kabupaten Tanah Datar 1 orang
- Kabupaten Sijunjung 24 orang
- Kabupaten Pasaman Barat 39 orang
- Kabupaten Dharmasraya 15 orang
- Kabupaten Solok Selatan 45 orang
Kemudian rincian tambahan pasien yang meninggal dunia sebanyak 11 orang, adalah sebagai berikut:
- Kota Padang 5 orang
- Kabupaten Agam 1 orang
- Kabupaten Limapuluh Kota 1 orang
- Kabupaten Tanah Datar 1 orang
- Kabupaten Pasaman Barat 3 orang
Baca juga: Kasus Harian Covid-19 Sumbar Turun karena Pemeriksaan Sampel Juga Sedikit
Jumlah kasus suspek sebanyak 480 orang. Dari jumlah itu, dirawat sebanyak 121 orang dan isolasi mandiri sebanyak 359 orang. (*/pkt)