Lapas Muaro Padang Geledah Kamar WBP, Temukan Sejumlah Barang Terlarang Ini

Lapas Muaro Padang Geledah Kamar WBP, Temukan Sejumlah Barang Terlarang Ini

Petugas Sat-Ops Patnal Lapas Padang menggeledah hunian WBP Lapas Muaro Padang. [Foto: Ist.]

Padang, Padangkita.com - Tim Satuan Operasional Kepatuhan Internal (Sat-Ops Patnal) Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Padang menggeledah kamar warga binaan pemasyarakatan (WBP), Kamis (22/7/2021) malam.

Kepala Seksi (Kasi) Administrasi Kamtib Lapas Kelas IIA Padang, Rusdi mengatakan, penggeledahan tersebut dilakukan sebagai upaya penanganan serta pencegahan penggunaan narkoba, ponsel, dan barang-barang terlarang lainnya oleh WBP di dalam lapas.

Tak hanya menggeledah kamar hunian para WBP, pihaknya juga menggeledah badan para WBP untuk mencari target yang berpotensi disembunyikan para WBP di badannya, baik pakaian maupun yang lainnya.

“Demi mewujudkan Lapas Padang yang bersih, segala upaya pemberantasan barang terlarang akan terus digelar. Kami akan selalu waspada dan hati-hati dalam melaksanakan penggeledahan,” ujar Rusdi di Lapas Kelas IIA Padang, Kamis (22/7/2021) malam.

Lebih lanjut ia menjelaskan, dalam penggeledahan tersebut pihaknya menemukan berbagai jenis barang terlarang yang digunakan para WBP yang disembunyikan di berbagai tempat.

Barang yang ditemukan antara lain potongan besi, gelas kaca, charger HP, pemanas air, sendok besi, seutas kabel dan beberapa barang terlarang lainnya. Barang itu pun disita untuk kemudian dimusnahkan.

Baca juga: Narapidana Kasus Pembunuhan Ditemukan Tewas Gantung Diri di Kamar Mandi Lapas Kelas IIA Bukittinggi

"Dalam penggeledahan kami tidak menemukan adanya ponsel dan narkoba," ucapnya. [mfz/pkt]

Baca Juga

140 WBP Lapas Muaro Padang Jalani Rehabilitasi Narkoba, Harapan Baru Menuju Masa Depan Bebas Narkoba
140 WBP Lapas Muaro Padang Jalani Rehabilitasi Narkoba, Harapan Baru Menuju Masa Depan Bebas Narkoba
Razia Blok Tipikor Rutan Kelas IIB Padang, Sejumlah Berang Terlarang Ditemukan
Razia Blok Tipikor Rutan Kelas IIB Padang, Sejumlah Berang Terlarang Ditemukan
Tahanan dan Napi Rutan Kelas II B Padang Bertemu Langsung dengan Keluarga Saat Idul Fitri
Tahanan dan Napi Rutan Kelas II B Padang Bertemu Langsung dengan Keluarga Saat Idul Fitri
Berkah Lebaran, 763 Warga Binaan Lapas Muaro Padang Terima Remisi, 2 Langsung Bebas
Berkah Lebaran, 763 Warga Binaan Lapas Muaro Padang Terima Remisi, 2 Langsung Bebas
Selama 2022, Ada 2 Kali Penyelundupan Narkoba dan Percobaan Kabur di Rutan Kelas IIB Padang 
Selama 2022, Ada 2 Kali Penyelundupan Narkoba dan Percobaan Kabur di Rutan Kelas IIB Padang 
Pakai Sarung, Napi Coba Kabur dari Lapas Muaro Padang
Pakai Sarung, Napi Coba Kabur dari Lapas Muaro Padang