Padang, Padangkita.com - Anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI, Andre Rosiade kembali menggelontorkan bantuan untuk pembangunan rumah ibadah di Sumatra Barat (Sumbar).
Kali ini, rumah ibadah umat Islam yang dibantu anggota Fraksi Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) itu adalah Masjid Al Jadid di Koto Panjang, Kelurahan Limau Manis, Kecamatan Pauh, Kota Padang.
Masjid itu lebih dikenal dengan nama Masjid Gerbang Universitas Andalas (Unand) karena berada tak jauh dari gerbang kampus besar itu. Bahkan, saat ini masjid itu terus dibenahi kualitas bangunannya.
Saat ini juga difungsikan untuk siswa mengaji dan mendalami ilmu agama dalam bentuk Madrasah Diniyah Awaliyah (MDA).
Meski datang tak begitu lama jelang berlangsungnya Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat, Andre Rosiade didampingi pengurus masjid, John Nur sempat berkeliling masjid yang berada di tepian aliran sungai yang cukup besar itu.
Pengurus mengaku, awalnya masjid ini hanya surau kecil, namun karena di sekelilingnya banyak rumah kos mahasiswa, akhirnya terus bertambah besar.
Pengurus Masjid Al Jadid, John Nur mengatakan, dia tak menyangka, masjid yang cukup jauh dari pusat kota ini mendapat bantuan dari anggota DPR RI. Karena, dia hanya mencoba menitipkan proposal melalui salah satu rekannya yang dianggap cukup dekat dengan Andre Rosiade.
“Kami memang butuh bantuan untuk penyempurnaan bangunan masjid ini, apalagi pasca-ditingkatkan. Belum ada perkembangan berarti dan butuh dana yang cukup besar. Kami coba-coba titipkan proposal ke pak Andre. Karena kami sering lihat beliau memberikan bantuan untuk masjid dan musala. Alhamdulillah dapat,” ujar John.
Bahkan, John tak menyangka, bantuan itu diserahkan langsung oleh Andre Rosiade ke masjid. “Kami tak ada yang menyangka, pak Andre dan tim langsung datang dan menyerahkan bantuan ini. Terima kasih pak, semoga jadi amal jariyah untuk bapak dan tim,” ungkap John.
Sementara itu, Andre Rosiade yang datang bersama istri dan tim sempat berdialog dengan pengurus dan bertanya soal kegiatan dakwah di masjid itu.
Dia mendapati, masih cukup banyak jamaah yang beraktivitas di masjid, meski saat ini banyak mahasiswa yang kuliah secara daring (dalam jaringan/online).
Baca juga: Terus Bergerak Demi Rakyat, Kini Andre Rosiade Berbagi Sembako di Salimpaung Tanah Datar
“Alhamdulillah, kami melihat masjid ini berkembang cukup baik. Pengurusnya begitu serius mengelola masjid dan jamaah. Semoga bantuan yang sedikit ini bisa membantu meningkatkan kualitas ibadah jamaah di masjid ini,” ujar Andre. [adv/zfk]