Padang, Padangkita.com - Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahap II untuk jenjang Sekolah Dasar (SD) Kota Padang dibuka kembali besok, Kamis (24/6/2021).
Dilihat Padangkita.com di situs resmi PPDB Kota Padang, http://psb.diknaspadang.id/esde/, PPDB tahap II ini dibuka untuk pemenuhan daya tampung setiap SD di Kota Padang.
PPDB tahun ajaran 2021/2022 ini akan berlangsung selama empat hari hingga tanggal 27 Juni 2021 dan pengumuman pada keesokan harinya, pada 28 Juni 2021 serta pendaftaran ulang pada 29 hingga 30 Juni 2021.
Dari situs itu pula, untuk mendaftar pada tahap II ini, para calon peserta didik tinggal mendatangi sekolah yang diituju untuk mendaftar. Pada tahap ini, pendaftaran dibuka dengan bebas zona dan bebas jalur.
Setiap calon peserta didik yang tidak mendaftar pada tahap I atau tidak diterima pada tahap I, dapat mendaftar pada tahap II ini dengan memilih maksimal dua sekolah untuk mendaftar.
Sebelumnya, Disdikbud Kota Padang sebagai penyelenggara PPDB telah menggelar PPDB tahap I selama enam hari pada 14 hingga 19 Juni 2021 lalu.
Kabid Pendidikan Dasar Disdikbud Kota Padang, Syafrizal Syair mengatakan, sebanyak 10.351 siswa diterima pada tahap I di 338 Sekolah Dasar di Kota Padang.
Kata dia, pada tahap I pihaknya membuka tiga jalur pendaftaran, yaitu jalur zonasi dengan kuota maksimal 70 persen, afirmasi 25 persen, dan perpindahan orang tua maksimum 5 persen.
Baca Juga: Seleksi PPDB SD 2021 Tahap I Kota Padang, 10.351 Calon Peserta Didik Lulus
"Tahap I kemarin, dari jalur Zonasi diterima sebanyak 8.845 siswa, afirmasi 305, dan zonasi sebanyak 8.845 siswa," kata Syafrizal kepada Padangkita.com beberapa waktu lalu. [abe]