PMI Pasbar Siagakan 21 Petugas dan 3 Mobil di Posko Pelayanan Idulfitri

Berita Pasaman Barat, PMI Pasbar Siagakan 21 Petugas dan 3 Mobil di Posko Pelayanan Idulfitri, Pasaman Barat, Sumbar, Sumatra Bart Hari Ini

Ketua PMI Pasbar, Risnawanto Bersama Pengurus Memeriksa Perlengkapan Relawan Yang Akan Bertugas. (Foto: Ist)

Berita Pasaman Barat hari ini dan berita Sumbar hari ini: PMI Pasbar siagakan 21 petugas dan 3 mobil di posko pelayanan Idulfitri

Simpang Empat, Padangkita.com - Sebanyak 21 orang relawan terlatih Pertolongan Pertama Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Pasaman Barat (Pasbar) diterjunkan untuk bertugas di posko-posko pelayanan siaga lebaran Idulfitri 1441 Hijriah.

Para relawan ini akan memberikan pelayanan berupa pertolongan pertama, layanan ambulans gratis, pemeriksaan kesehatan gratis, pemeriksaan golongan darah gratis, promosi kesehatan tentang Covid-19 dan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS).

Ketua Palang Merah Indonesia Kabupaten Pasaman Barat, Risnawanto melalui Kepala Markas, Rida Warsa mengatakan pihaknya juga mengerahkan tiga unit mobil PMI untuk menunjang pelayanan di lapangan.

"Untuk lokasi pelayanan kita ada tiga titik, yakni di jalan lintas jalur 32 tepat di depan kantor Bupati Pasbar, Jalur Simpang Empat - Sasak di Pos Covid-19 Nagari Kapa, dan Jalur Simpang Empat - Simpang Tiga di Batang Toman," ujarnya kepada Padangkita.com di Simpang Empat, Sabtu (15/5/2021).

Kemudian, Risnawanto juga menyampaikan agar seluruh relawan bisa bertugas dengan sepenuh hati dan ikhlas.

"Anggap masyarakat yang akan kita bantu itu seperti keluarga sendiri dan selalu ikhlas hanya berharap balasan dari Allah SWT. Terimakasih dan salut untuk adik-adik relawan PMI yang telah berkenan meluangkan waktu liburnya untuk membantu masyarakat," ungkapnya

Selain itu, beliau juga berharap agar adik-adik relawan bisa menjaga diri dan tetap mematuhi protokol kesehatan Covid-19 dalam bertugas.

"Tetap patuhi protokol kesehatan Covid-19 karena saat ini masih dalam kondisi pandemi Covid-19. Semoga kita semua terhindar dari itu semua," imbuhnya.

Baca Juga: Terpilih Sebagai Ketua PMI Pasbar, Risnawanto: Pemkab Komit Dukung Kegiatan Kemanusiaan 

Diketahui, kegiatan ini berlangsung selama kurang lebih 10 hari terhitung mulai H-3 sampai H+7 lebaran. [abe]


Baca berita Pasaman Barat hari ini dan berita Sumbar hari ini hanya di Padangkita.com.

Baca Juga

Dapat Bantuan Sembako, Warga Korban Banjir di Pasbar: Terima Kasih Pak Andre Rosiade
Dapat Bantuan Sembako, Warga Korban Banjir di Pasbar: Terima Kasih Pak Andre Rosiade
Andre Rosiade Kirim Bantuan 1.000 Paket Sembako untuk Korban Banjir di Pasaman Barat
Andre Rosiade Kirim Bantuan 1.000 Paket Sembako untuk Korban Banjir di Pasaman Barat
Dinilai Paling Layak Pimpin Sumbar, Mahyeldi akan Prioritaskan Infrastruktur di Daerah Terisolasi
Dinilai Paling Layak Pimpin Sumbar, Mahyeldi akan Prioritaskan Infrastruktur di Daerah Terisolasi
Mahyeldi Ungkap Rencana Pengembangan Pelabuhan Teluk Tapang Jadi Pusat Ekspor
Mahyeldi Ungkap Rencana Pengembangan Pelabuhan Teluk Tapang Jadi Pusat Ekspor
Pendukung di Pasbar Ini Siap Jalan Kaki 100 Km Jika Targetnya Memenangkan Mahyeldi-Vasko Tak Tercapai
Pendukung di Pasbar Ini Siap Jalan Kaki 100 Km Jika Targetnya Memenangkan Mahyeldi-Vasko Tak Tercapai
Berkunjung ke Kinali Pasaman Barat, Vasko Ruseimy Disambut Hangat Masyarakat
Berkunjung ke Kinali Pasaman Barat, Vasko Ruseimy Disambut Hangat Masyarakat