Berita Padang Pariaman hari ini dan berita Sumbar hari ini: Sebelum menggunakan alat Genose C19, konsumen diperbolehkan memeriksanya
Parit Malintang, Padangkita.com- Untuk menjawab keraguan masyarakat, PT Kimia Farma Cabang Padang memastikan penggunaan alat tiup Genose C19 yang digunakan di Bandara Internasional Minangkabau (BIM), bukan barang bekas pakai atau daur ulang.
Pimpinan PT Kimia Farma Cabang Padang, Sandra mengatakan, guna menjawab keraguan masyarakat pasca insiden yang terjadi Bandara Kualanamu, Deli Serdang, Sumatra Utara (Sumut) beberapa waktu lalu.
“Kami menjamin barang itu dan silakan dicek, karena sebelum menggunakan alat kepercayaan konsumen boleh di cek, sebelum dipakai kami akan memperlihatkan barang tersebut hingga dibuka di depan calon pasien,” kata Sandra, Senin (3/5/2021).
Sandra juga memastikan peralatan Genose C19 atau barang medis Covid-19 yang telah digunakan akan dimasukkan ke dalam tong sampah medis.
“Untuk limbah (swab) antigen dan lidi yang dipakai itu dipatahkan dan dibuang ke tong medis, dokter kami memantau itu,” ucapnya.
Sementara itu, Manager of Operation and Services PT AP II BIM, Imamura Ginting memastikan bahwa pihaknya melakukan pemantauan dan mencek ke lapangan terkait penerapan Genose C19 atau alat medis Covid-19 lainnya.
Baca juga: BIM Buka Layanan Genose C19, Berikut Syarat dan Tarif yang Ditetapkan
“Pasti akan kami pantau terus limbah (swab) antigen dan Genose dan dipastikan tidak untuk tidak daur ulang, ini untuk menjamin kepercayaan konsumen atau pasien,” imbuhnya. [rna]