Semen Padang FC Tak Ingin Gegabah Kontrak Pemain Karena Alasan Ini

Berita Padang hari ini dan berita Sumbar hari ini: Manajemen SPFC tidak ingin gegabah dalam memberikan kontrak pemain

Sejumlah pemain binaan akademi Semen Padang Football Club (SPFC) yang mendapat perpanjangan kontrak. [Foto: Dok. SPFC]

Berita Padang hari ini dan berita Sumbar hari ini: Manajemen SPFC tidak ingin gegabah dalam memberikan kontrak pemain

Padang, Padangkita.com- Manajemen Semen Padang Football Club (SPFC) baru memberikan kontrak terhadap tiga pemain. Hal itu dilakukan karena SPFC tidak ingin gegabah mengambil keputusan dalam memberi kontrak terhadap pemain yang mereka miliki saat ini atau mereka incar.

Manajer SPFC, Effendi Syahputra mengatakan, saat ini ia masih menunggu kepastian kompetisi. Sebab, ia tidak ingin kecolongan seperti musim lalu, dimana pemain sudah dikontrak namun kompetisi dihentikan karena pandemi Covid-19.

“Kami sekarang lebih hati-hati, sudah kontrak mahal-mahal pemain, nyatanya liga tidak jalan,” katanya, Selasa (9/3/2021).

Tiga pemain yang sudah diberikan kontrak diantaranya, Genta Alparedo (Gelandang), Amar Prayogi (Bek Tengah) dan Yoga Noviandre (Bek Kiri).

“Mereka adalah pemain muda potensial. Sebagai bagian dari promosi akademi, kami ingin meneruskan tradisi melanjutkan regenerasi pemain,” katanya kepada Padangkita.com via pesan WhatsApp.

Selain itu, ketiga pemain tersebut dari awal musim 2020 sebelum pandemi Covid-19 berlangsung sudah disodori kontrak jangka panjang.

“Terkait tiga pemain ini, mereka hanya melanjutkan kontrak panjang mereka di SPFC. Belum ada kerangka tim, yang jelas Leo (Guntara) sudah pindah ke Borneo FC,” katanya.

Meskipun demikian, Effendi tidak menjelaskan secara gamblang nasib dan jumlah pemain SPFC yang lainnya. Dia mengaku belum memberikan kepastian karena ketidakjelasan jadwal kompetisi sepak bola Indonesia akan kembali bergulir.

“Yang lain status free semua, namun masih komit untuk terus di SPFC,” katanya.

Effendi mengatakan, prioritasnya saat ini adalah membuat buku keuangan klub kembali membalik. Effendi mengaku kondisi finansial klub pada musim lalu mengalami keuntungan karena masuknya sejumlah sponsor.

Baca juga: Besok, Ratusan Wartawan di Sumbar Akan Divaksin Covid-19

“Tapi dana (sponsor) yang masuk itu habis untuk membayar utang, itupun masih tersisa utang-piutang yang mesti dibenahi. Sponsor yang masuk dipakai untuk (bayar utang) itu dan juga kebutuhan tim,” ungkapnya. [rna]


Baca berita Padang hari ini dan berita Sumbar hari ini hanya di Padangkita.com.

Baca Juga

Duel Panas di Padang: PSIS Semarang dan Semen Padang Saling Sikut Keluar dari Zona Degradasi
Duel Panas di Padang: PSIS Semarang dan Semen Padang Saling Sikut Keluar dari Zona Degradasi
Meski Didera Berbagai Masalah, PSIS Semarang Tetap Optimistis Curi Poin di Markas Semen Padang
Meski Didera Berbagai Masalah, PSIS Semarang Tetap Optimistis Curi Poin di Markas Semen Padang
Kiper Semen Padang Mochamad Dicky Indrayana Pilih Lebaran di Padang
Kiper Semen Padang Mochamad Dicky Indrayana Pilih Lebaran di Padang
Pertamina Kembali Jadi Kekuatan Semen Padang FC di Liga 1 2024/2025
Pertamina Kembali Jadi Kekuatan Semen Padang FC di Liga 1 2024/2025
Pulang Kampung dengan Misi Penting, Teja Paku Alam Siap Amankan Poin Penuh Persib di Padang
Pulang Kampung dengan Misi Penting, Teja Paku Alam Siap Amankan Poin Penuh Persib di Padang
Meskipun Babak Belur, Persib Bandung Ogah Remehkan Semen Padang FC
Meskipun Babak Belur, Persib Bandung Ogah Remehkan Semen Padang FC