Gubernur Irwan Prayitno Ingatkan ASN Bersyukur Walau Gaji dan Tunjangan Tak Naik

Berita Padang hari ini dan berita Sumbar hari ini: Sekda Alwis berpeluang memimpin Sumbar sebagai Pelaksana Harian (Plh) Gubernur Sumbar.

Gubernur Sumbar, Irwan Prayitno berbincang-bincang bersama Wakil Gubernur Nasrul Abit dan Sekda Alwis saat apel pertama ASN tahun 2021 di halaman Kantor Gubernur Sumbar, Senin (4/1/2021). [Foto: Dok. Humas Pemprov Sumbar]

Berita Padang terbaru dan berita Sumbar terbaru: Gubernur Sumatra Barat (Sumbar) Irwan Prayitno ingatkan agar ASN bersyukur walau gaji dan tunjangan tak naik karena Pandemi Covid-19.

Padang, Padangkita.com - Tahun baru semangat baru, hari-hari mesti lebih baik dari tahun sebelumnya. Tahun baru harus menjadi momen meningkatkan kinerja.

Demikian disampaikan Gubernur Sumatra Barat (Sumbar), Irwan Prayitno dalam sambutan apel pagi gabungan hari pertama kerja OPD (organisasi perangkat daerah) Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumbar, di halaman Kantor Gubernur Sumbar, Senin (4/1/2021).

Irwan mengatakan, kinerja yang ingin dicapai dalam setiap pekerjaan dari peran dan fungsi penyelenggaraan pemerintahan adalah kebaikan dalam pelayanan kepada publik atau masyarakat.

"Perlu introspeksi diri di saat kita belum ada perubahan kinerja. Evaluasi untuk kemajuan kinerja dan hasil potensi kemampuan diri agar kedepan dapat penempatan karir yang lebih baik dari sekarang. Dan berbuat baiklah kepada siapa saja, jangan pernah berharap imbalan, serahkan segala sesuatu kepada Allah SWT," imbaunya.

Dia juga berharap, mudah-mudahan semua jauh dari Covid-19. Oleh karena itu, perlu disiplin protokol kesehatan terutama di lingkungan perkantoran.

"Dalam penerapan disiplin protokol kesehatan, saya berkeinginan bagaimana ASN Pemprov Sumbar. Jadi contoh bagi ASN lain dalam pelaksanaan protokol kesehatan dalam lingkungan kerja," ujarnya.

Ia juga menegaskan, akan ada sanksi bagi ASN di lingkungan kerja perkantoran Pemprov Sumbar yang terkena Covid-19 karena faktor rendahnya penerapan perilaku protokol kesehatan.

Gubernur juga mengatakan, pada tahun ini, tidak ada kenaikan tunjangan ataupun gaji karena pemerintah masih fokus vaksin dan penanganan Covid-19 serta perbaikan ekonomi secara nasional.

Tunjangan kinerja sangat dibutuhkan dalam menumbuhkan gairah kerja. Namun menyikapi kondisi saat ini, rasa syukur perlu ditumbuhkan di setiap diri ASN Sumbar agar semua dapat dijalani dengan baik.

"Pastikan setiap gaji yang diterima disyukuri apa yang ada. Allah akan berikan berkah yang cukupi bagi orang-orang yang pandai bersyukur. Jangan hidup berlagak pejabat tinggi dan pengusaha besar, sehingga utang sana-sini apalagi hutang kita bersifat konsumtif yang akan membawa kesusahan sendiri," jelas Irwan.

Baca juga: Jadwal Vaksinasi Covid-19 di Sumbar, Gubernur: Tunggu Arahan Pusat

Lebih lanjut, Irwan mengucapkan selamat tahun baru, dengan semangat baru wujudkan kinerja lebih baik. Selamat bekerja semoga lebih sukses di masa masa mendatang. [pkt]


Baca berita Sumbar terbaru hanya di Padangkita.com.

Baca Juga

Pemko Pariaman Lantik dan Ambil Sumpah 4  Pejabat dan 5 ASN, Ini Daftarnya
Pemko Pariaman Lantik dan Ambil Sumpah 4 Pejabat dan 5 ASN, Ini Daftarnya
Roberia Tegaskan Tak akan Lindungi ASN yang Terbukti Melanggar Netralitas dalam Pilkada
Roberia Tegaskan Tak akan Lindungi ASN yang Terbukti Melanggar Netralitas dalam Pilkada
Pj Wako Pariaman Roberia Lantik 44 ASN jadi Pejabat Fungsional
Pj Wako Pariaman Roberia Lantik 44 ASN jadi Pejabat Fungsional
Jelang Cuti Pilkada, Gubernur Mahyeldi Minta ASN Pemprov Tetap Optimal Layani Masyarakat
Jelang Cuti Pilkada, Gubernur Mahyeldi Minta ASN Pemprov Tetap Optimal Layani Masyarakat
Gubernur Mahyeldi Minta ASN Ikut Tingkatkan Kualitas Demokrasi Pilkada Serentak 2024
Gubernur Mahyeldi Minta ASN Ikut Tingkatkan Kualitas Demokrasi Pilkada Serentak 2024
Gubernur Mahyeldi Dorong Petani Sumbar Manfaatkan Perhutanan Sosial untuk Tingkatkan Kesejahteraan
Gubernur Mahyeldi Dorong Petani Sumbar Manfaatkan Perhutanan Sosial untuk Tingkatkan Kesejahteraan