9 Kegiatan Akan Meriahkan Rakernas APEKSI di Kota Padang, Ada Lomba Memasak Rendang

9 Kegiatan Akan Meriahkan Rakernas APEKSI di Kota Padang, Ada Lomba Memasak Rendang

Asisten I Setdako Padang, Edi Hasymi. [Foto: Diskominfo Padang]

Padang, Padangkita.com - Pemerintah Kota (Pemko) Padang menyiapkan 9 kegiatan untuk memeriahkan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) ke-15 Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (APEKSI) di Kota Padang pada 7-10 Agustus 2022 mendatang.

Asisten 1 Setdako Padang Edi Hasymi mengatakan kegiatan tersebut di antaranya adalah welcome dinner bersama 98 wali kota se-Indonesia, pawai budaya, rakernas, kegiatan expo produk masing-masing kota, penanaman pohon, city tour, lomba membuat rendang atau randang antar kota dan lomba teh telur.

“Pawai kita batasi sebanyak 30 orang per kota. Rencananya di kawasan pantai. Ini belum pernah dilakukan. Biasanya dilaksanakan di jalan-jalan protokol,” ujar Edi Hasymi, Jumat (15/3/2022).

Sementara expo produk dilaksanakan di lapangan Imam Bonjol Padang. Ini supaya bisa diakses dengan mudah oleh masyarakat.

Sedangkan untuk lomba membuat rendang, para peserta tinggal memasak saja.

“Kita sediakan semuanya mulai daging, bumbu dan lainnya. Kita juga sediakan 1 orang ibu-ibu PKK untuk membantu,” ujarnya.

Dengan sejumlah gelaran kegiatan tersebut, Pemko Padang ingin Rakernas ke-15 APEKSI di Kota Padang ini menjadi rakernas yang luar biasa dan berkesan.

Baca juga: Pemko Padang Siapkan Rp3 Miliar Untuk Rakernas APEKSI, Perputaran Uang Diperkirakan Capai Rp40 Miliar

Sebelumnnya, Edi Hasymi juga mengungkapkan Pemko Padang sendiri telah menyiapkan anggaran sekitar Rp3 miliar untuk Rakernas APEKSI ini. Harapannya, rangkaian kegiatan selama Rakernas APEKSI bisa menghasilkan perputaran uang hingga Rp40 miliar. [*/pkt]

Baca Juga

Rotasi Akhir Tahun Pemko Padang, Wali Kota Lantik Ratusan Pejabat dan Batasi Masa Jabatan Kepsek
Rotasi Akhir Tahun Pemko Padang, Wali Kota Lantik Ratusan Pejabat dan Batasi Masa Jabatan Kepsek
Buka Muscab DMI Pauh, Wawako Maigus Nasir Tekankan Peran Masjid dalam Sukseskan Program Smart Surau
Buka Muscab DMI Pauh, Wawako Maigus Nasir Tekankan Peran Masjid dalam Sukseskan Program Smart Surau
Dinilai Tercepat dalam Pemulihan Pascabencana, Sumbar Siap Terima Pembangunan 600 Unit Hunian Tetap
Dinilai Tercepat dalam Pemulihan Pascabencana, Sumbar Siap Terima Pembangunan 600 Unit Hunian Tetap
Banjir Susulan di Batu Busuak, Gubernur Minta Warga Kembali Mengungsi Demi Keselamatan
Banjir Susulan di Batu Busuak, Gubernur Minta Warga Kembali Mengungsi Demi Keselamatan
Patroli Senyap Pasca-Natal di Padang: Satpol PP Amankan Pasangan Ilegal hingga Bubarkan Pesta Ganja
Patroli Senyap Pasca-Natal di Padang: Satpol PP Amankan Pasangan Ilegal hingga Bubarkan Pesta Ganja
Pemko Padang Gelar Pangan Murah di Dadok Tunggul Hitam, Fokus Stabilitas Harga dan Pemulihan Pascabencana
Pemko Padang Gelar Pangan Murah di Dadok Tunggul Hitam, Fokus Stabilitas Harga dan Pemulihan Pascabencana