72 Tenaga Kerja yang Baru Tiba di Lunang, Dipulangkan lagi ke Medan

Pesisir Selatan

Sebanyak 72 orang tenaga kerja asal Medan, Sumatera Utara (Sumut) jelang dipulangkan.

Painan, Padangkita.com - Sebanyak 72 orang tenaga kerja asal Medan, Sumatera Utara (Sumut), yang semula akan dipekerjakan PT. Muara Sawit Lestari (MSL) di Lunang, Kabupaten Pesisir Selatan (Pessel), akhirnya dipulangkan. Selain tak punya hasil tes Covid-19, tenaga kerja yang akan membangun pabrik kelapa sawit itu juga tak mengantongi izin.

“Dari 78 orang tenaga kerja PT. MSL, 72 orang sudah dikembalikan pihak perusahaan kemarin, Senin (8/6/2020),” kata Camat Lunang Lyonica Ventira, Selasa (9/6/2020) di Lunang.

Dijelaskan, informasi kepulangan 72 tenaga kerja PT MSL awalnya dilaporan oleh koordinator PT. MSL di Lunang bernama Ikbal.

Setelah informasi itu, kata Lyonica, ia bersama anggota Forkopimca (forum komunikasi pimpinan kecamatan) Lunang langsung mengecek ke lokasi pabrik.

“Tenyata benar, mereka telah memulangkan 72 tenaga kerja itu,” ujar Lyonica.

Sebagaimana diberitakan sebelumnya, PT MSL mendatangkan 78 tenaga kerja dari Medan, pekan lalu. Namun, semua tenaga kerja tersebut tidak dilengkapi surat hasil tes Covid-19, baik “rapid test” maupun “swab test”.

Awalnya, PT MSL akan melakukan tes Covid-19 kepada semua tenaga kerjanya tersebut. Dan, mereka pun langsung dikarantina di mess PT MSL.

Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kecamatan Lunang bersama Forkopimca pun telah melakukan skrining dan “tracing” menelusuri perjalanan tenaga kerja PT MSL dari Medan hingga sampai di Kecamatan Lunang.

Dari pengecekan awal itu, disimpulkan lima tenaga kerja harus dilakukan “swab test, dan 73 cukup “rapid test”.

Namun, tiba-tiba 72 dari 78 tenaga kerja itu mendadak dipulangkan PT MSL. Mereka pun belum sempat menjalani tes Covid-19.

Alasan perusahaan, tenaga kerja itu tidak memiliki legalitas berupa surat penempatan tenaga kerja dari Dinas Tenaga Kerja Provinsi Sumut dan surat penerimaan tenaga kerja. Sementara enam orang  tenaga kerja yang masih bertahan segera dilakukan “rapid test” di RSUD M. Zein Painan. [pkt/ori]


Baca Berita Pesisir Selatan hanya di Padangkita.com

Baca Juga

Nyaman Berlibur Lebaran di Pessel tanpa Pungli - Premanisme dan 'Main Pakuak' Harga Makanan
Nyaman Berlibur Lebaran di Pessel tanpa Pungli - Premanisme dan 'Main Pakuak' Harga Makanan
Perintahkan BPKAD segera Cairkan TPP dan THR ASN, Bupati Hendrajoni: Amanat Presiden!
Perintahkan BPKAD segera Cairkan TPP dan THR ASN, Bupati Hendrajoni: Amanat Presiden!
Ditinjau Bupati Hendrajoni, Jalan Pasar Kambang-Koto Baru yang Rusak dan Terban akan Diperbaiki
Ditinjau Bupati Hendrajoni, Jalan Pasar Kambang-Koto Baru yang Rusak dan Terban akan Diperbaiki
Pemprov Salurkan 534 Kg Beras dan Kebutuhan Logistik untuk Korban Banjir di Palangai Gadang
Pemprov Salurkan 534 Kg Beras dan Kebutuhan Logistik untuk Korban Banjir di Palangai Gadang
Destinasi Wisata Pesisir Selatan Bersiap Sambut Kunjungan Wisatawan saat Libur Lebaran 2025
Destinasi Wisata Pesisir Selatan Bersiap Sambut Kunjungan Wisatawan saat Libur Lebaran 2025
Bupati Pessel Terpilih Hendrajoni Mengaku Tak Banyak Persiapan Jelang Retret di Lembah Tidar
Bupati Pessel Terpilih Hendrajoni Mengaku Tak Banyak Persiapan Jelang Retret di Lembah Tidar