5 Ditangkap, Polisi Masih Buru 2 Pelaku Pembacokan Pelajar di Padang

5 Ditangkap, Polisi Masih Buru 2 Pelaku  Pembacokan Pelajar di Padang

Kasat Reskrim Polresta Padang, Kompol Rico Fernanda. [Foto: Ist.]

Padang, Padangkita.com - Polisi masih memburu dua orang pelaku lainnya yang diduga terlibat kasus pembacokan terhadap seorang pelajar di Jalan Juanda, Kelurahan Rimbo Kaluang, Kecamatan Padang Barat, Kota Padang.

"Untuk sekarang masih ada dua orang lagi yang kita buru berdasarkan keterangan dari saksi-saksi, dan tersangka yang telah kita amankan sebelumnya," ujar Kasat Reskrim Polresta Padang Kompol Rico Fernanda, Kamis (20/1/2022).

Dia menuturkan, sampai saat ini pihaknya terus melakukan penyelidikan dan penyidikan terhadap perkara tersebut. Hal tersebut karena tidak menutup kemungkinan ada tersangka lain dalam kasus yang menewaskan seorang pelajar itu.

"Karena memang pada saat kejadian di TKP itu, ada ramai, lebih dari 20 sampa dengan 30 kendaraan bermotor. Namun, untuk peran pelaku masing-masing tidak semua ikut," jelasnya.

"Masih ada beberapa orang lagi yang kita kejar berkaitan dengan terjadinya yang mengakibatkan anak di bawah umur ini meninggal dunia," imbuh Rico.

Dia menerangkan, sampai saat ini Satreskrim Polresta Padang telah membekuk lima orang tersangka dalam kasus itu. Dua orang di antaranya merupakan anak yang berhadapan dengan hukum.

Lima orang tersangka yang berhasil diamankan itu masing-masing berinisial A 22 tahun, H 18 tahun, GS 22 tahun, DFM 15 tahun, dan GAR 16 tahun.

Rico menyampaikan, kronologi kejadian bermula ketika korban yang merupakan anak di bawah umur pergi beli nasi goreng dengan berjalan kaki pada hari Minggu (9/1/2022) sekira pukul 05.15 WIB.

“Sesampai di TKP, korban melihat rombongan sepeda motor dan mengejar korban. Kemudian korban berlari dan korban terjatuh kemudian pelaku langsung mengayunkan senjata tajam,” jelasnya.

Baca Juga: 4 Lagi Pelaku Pembacokan Pelajar di Jalan Juanda Padang Dibekuk

Akibat kejadian, korban mengalami luka di bagian leher dan punggung. Korban meninggal dunia setelah sempat dirawat di Rumah Sakit Umum Pusat M Djamil Kota Padang. [fru] 

Baca Juga

Penjambret Kalung Pemilik Warung di Kupitan Kabur dengan Toyota Avanza BA 1469 BM
Penjambret Kalung Pemilik Warung di Kupitan Kabur dengan Toyota Avanza BA 1469 BM
Polresta Padang Bekuk Pencuri Sepeda Motor, Tato di Dadanya Curi Perhatian
Polresta Padang Bekuk Pencuri Sepeda Motor, Tato di Dadanya Curi Perhatian
Padang, Padangkita.com - Seratusan kasus kekerasan seksual terhadap anak terjadi di Kota Padang, Sumatra Barat sepanjang tahun 2021 ini.
Penganiayaan Emak-emak di Bayang, Leher Dicekik lalu Kepala Dibenturkan ke Lantai
Kronologi Kecelakaan Beruntun di Padang Luar, Truk Rem Blong Tabrak Mobil hingga Rumah Warga
Kronologi Kecelakaan Beruntun di Padang Luar, Truk Rem Blong Tabrak Mobil hingga Rumah Warga
Kecelakaan Beruntun Libatkan 4 Kendaraan di Padang Luar, 10 Orang Luka-luka
Kecelakaan Beruntun Libatkan 4 Kendaraan di Padang Luar, 10 Orang Luka-luka
Kecelakaan Angkot Terbalik di Bukittinggi, 1 Mahasiswi Meninggal
Kecelakaan Angkot Terbalik di Bukittinggi, 1 Mahasiswi Meninggal