3 Prodi Baru UNP Mulai Terima Mahasiswa Tahun Ini, Kedokteran Tunggu Akreditasi Minimal

3 Prodi Baru UNP Mulai Terima Mahasiswa Tahun Ini, Kedokteran Tunggu Akreditasi Minimal

Kampus Universitas Negeri Padang (UNP) di Air Tawar, Kota Padang, Sumatra Barat (Sumbar). [Foto: Humas UNP]

Padang, Padangkita.com - Universitas Negeri Padang (UNP) kembali membuka tiga program studi (prodi) baru untuk penerimaan mahasiswa baru mulai semester Juli - Desember 2023.

Tiga prodi tersebut adalah Prodi S1 Bisnis Digital (Fakultas Ekonomi), S1 Teknik Elektronika (Fakultas Teknik) dan S2 Pariwisata (Fakultas Pariwisata dan Perhotelan).

Kebijakan pembukaan prodi baru tersebut sesuai dengan mekanisme pembukaan prodi baru di lingkungan PTNBH UNP dengan tetap memperoleh akreditasi minimal dari BAN PT.

Sebelumnya, UNP juga sudah membuka Prodi S1 Ilmu Hukum dan Imu Komunikasi (Fakultas Ilmu Sosial), S1 Teknik Geologi (Fakultas Teknik), S1 Pariwisata (Fakultas Pariwisata dan Perhotelan), S2 Pendidikan Non-Formal, S2 Pendidikan Khusus, dan S3 Pendidikan Dasar (Fakultas Ilmu Pendidikan).

Semua prodi baru jenjang S1 ada yang sudah bisa dipilih calon mahasiswa pada jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) dan Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) tahun 2023 ini.

Rektor UNP Prof. Ganefri PhD dalam diskusinya dengan pimpinan UNP lainnya, mengatakan UNP dalam empat tahun terakhir menerima mahasiswa sekitar 11 ribu mahasiswa baru.

Penambahan penerimaan mahasiswa sejalan dengan daya tampung prodi, dengan memperhatikan rasio dosen dengan mahasiswa, sesuai ketentuan regulasi.

“Mengapa UNP banyak terima mahasiswa? Karena prodinya juga banyak,” kata Ganefri, sebagaimana dikutipPadangkita.com dari laman UNP, Rabu (15/3/2023).

Saat ini, lanjut Ganefri, UNP memiliki 137 prodi, mulai jenjang D III sampai S3. Untuk S1, sebanyak 84 prodi. Selain itu, 30% mahasiswa UNP tiap tahun berasal dari luar Provinsi Sumatra Barat (Sumbar).

“Alhamdulillah, mahasiswa UNP berasal dari 24 provinsi di Indonesia,” ungkap Rektor UNP Prof Genefri yang juga Ketua Majelis Rektor Perguruan Tinggi Negeri Indonesia (MRPTNI).

Baca juga: Tahun Ini UNP Terima 10.215 Mahasiswa Baru, Juli Ada Penerimaan untuk Prodi Kedokteran   

Selanjutnya, untuk pembukaan Prodi S1 Kedokteran sedang dalam proses dan tinggal satu satu tahap lagi, yakni penilaian akreditasi minimal dari LAM PTKes. Jika akreditasi minimal ini telah keluar, maka ditargetkan, tahun ini juga UNP telah bisa menerima mahasiswa baru Kedokteran. [*/pkt]

Baca Juga

UNP Berkolaborasi dengan Masyarakat, Cari Solusi untuk Masalah Lingkungan di Sungai Pisang
UNP Berkolaborasi dengan Masyarakat, Cari Solusi untuk Masalah Lingkungan di Sungai Pisang
Pameran Seni Rupa Internasional di UNP Jadi Ajang Apresiasi Seni Rupa Padang
Pameran Seni Rupa Internasional di UNP Jadi Ajang Apresiasi Seni Rupa Padang
UNP Jadi Tuan Rumah FFI Goes to Kampus, Ajak Mahasiswa Lebih Dekat dengan Dunia Perfilman
UNP Jadi Tuan Rumah FFI Goes to Kampus, Ajak Mahasiswa Lebih Dekat dengan Dunia Perfilman
Orasi Ilmiah di UNP, Vasko Bagi Pengalaman soal Cari Kerja dan Motivasi Wisudawan
Orasi Ilmiah di UNP, Vasko Bagi Pengalaman soal Cari Kerja dan Motivasi Wisudawan
UNP Lahirkan KEMASI, Garda Depan Mahasiswa Lawan Perubahan Iklim
UNP Lahirkan KEMASI, Garda Depan Mahasiswa Lawan Perubahan Iklim
UNP Bantu Nagari Koto Tinggi Tetapkan Batas Wilayah dengan Teknologi Drone
UNP Bantu Nagari Koto Tinggi Tetapkan Batas Wilayah dengan Teknologi Drone