Berita Agam terbaru dan berita Sumbar terbaru: Tiga unit kendaraan tertimpa longsor di kawasan Ngungun Lubuak Sao, Nagari Persiapan Dalko, Kecamatan Tanjung Raya Agam.
Lubuk Basung, Padangkita.com - Sebanyak tiga unit kendaraan tertimpa longsor di kawasan Ngungun Lubuak Sao, Nagari Persiapan Dalko, Kecamatan Tanjung Raya, Kabupaten Agam, Jumat (8/1/2021).
Tiga kendaraan yang tertimpa material longsor itu terdiri dari dua unit sepeda motor dan satu unit mobil milik M Yani yang juga merupakan pemilik warung yang ikut tertimpa longsor tersebut.
Kepala Pelaksana (Kalaksa) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Agam, M. Lutfi AR mengatakan, kendaraan itu tertimpa material longsor saat parkir di sebuah warung.
Dua sepeda motor yang tertimpa longsor itu, kata Lutfi, rusak ringan. Lalu, satu unit mobil masih terjebak di tengah material longsor tersebut.
"Kendaraan ini sedang parkir, bukan kendaraan yang sedang jalan,” kata Lutfi saat dihubungi Padangkita.com, Jumat (8/1/2021).
Dalam peristiwa itu, kata Lutfi, tidak ada dilaporkan korban jiwa. "Pemilik kendaraan berhasil menyelamatkan diri sebelum material longsor menghantam," ungkap Lutfi.
Diberitakan sebelumnya, longsor terjadi di kawasan Ngungun Lubuak Sao, Nagari Persiapan Dalko, Kecamatan Tanjung Raya Maninjau, Kabupaten Agam, Jumat (8/1/2021) sekitar pukul 15.30 WIB.
Baca juga: Longsor di Lubuak Sao Agam, Akses Jalan Putus, 1 Bangunan Rusak Ringan
Akibatnya, akses jalan tertutup material longsor sepanjang 20 meter dan lebar 8 meter dengan tinggi material longsor 2 meter. [zfk]