Pengurus IDI Sumbar 2022-2025 Resmi Dilantik, Wagub Audy Ungkap Kekurangan Dokter

Pengurus IDI Sumbar 2022-2025 Resmi Dilantik, Wagub Audy Ungkap Kekurangan Dokter

Wagub Sumbar Audy Joinaldy bersama Pengurus IDI Sumbar 2022-2025. [Foto: Diskominfotik Sumbar]

Padang, Padangkita.com - Ketua Pengurus Besar Ikatan Dokter Indonesia (PB-IDI) dr Adib Khumaidi Sp OT melantik ketua umum berikut pengurus IDI Wilayah Sumatra Barat (Sumbar) periode 2022-2025 di Padang, Sabtu (28/1/2023).

Adapun sebagai Ketua Umum IDI Sumbar hingga empat tahun ke depan adalah Dr dr Roni Eka Sahputra Sp OT (K) Spine, yang sebelumnya terpilih pada Musyawarah Wilayah IDI Sumbar di Tanah Datar, November 2022 lalu.

Wakil Gubernur Sumbar Audy Joinaldy yang menghadiri acara pelantikan, menyampaikan apresiasi dan berterima kasih atas kontribusi dokter dan tenaga kesehatan, khususnya selama masa pandemi Covid-19.

“Kita tahu peran dokter dan IDI di Sumatra Barat amat sangat besar. Selama masa Covid-19 kawan-kawan ini berjibaku, menjadi pahlawan yang sangat membantu dalam penurunan Covid-19 dan peningkatan vaksinasi,” ujar Audy ketika memberi sambutan.

Pada kesempatan itu, Audy juga menyinggung soal perlunya penambahan Fakultas Kedokteran atau lulusan dokter, mengingat masih kurangnya rasio dokter di Sumbar.

“Dari rasionya dokter di Sumbar ini masih kurang banyak. Jadi, kesempatan seorang dokter untuk berkarya di Sumatra Barat itu sangat besar. Belum lagi spesialis, khusus yang di daerah tetangga masih jarang,” lanjut Audy.

Menutup sambutannya, Wagub Audy berharap agar IDI dan Pemerintahan Provinsi Sumatra Barat dapat terus berkolaborasi dengan solid untuk menjawab tantangan ke depan.

Baca juga: 69 Tahun RSUP M Djamil Padang, Mahyeldi: Harus Bisa Cegah Orang Berobat Keluar Negeri

“Tantangan ke depan makin banyak, penurunan stunting, percepatan imunisasi anak dan lain sebagainya. Kita harapkan pengurus baru ini selalu kompak, solid dan selalu berkolaborasi dengan pemerintah provinsi dan stakeholder lain,” kata Wagub Audy. [*/pkt]

 

*) BACA informasi pilihan lainnya dari Padangkita di Google News

Baca Juga

FK-IJK Sumbar Salurkan Bantuan Senilai Rp243 Juta untuk Korban Banjir di Pessel
FK-IJK Sumbar Salurkan Bantuan Senilai Rp243 Juta untuk Korban Banjir di Pessel
Kemendagri Puji Kesiapan Sumbar sebagai Tuan Rumah Event Nasional
Kemendagri Puji Kesiapan Sumbar sebagai Tuan Rumah Event Nasional
Di Depan Mahasiswa, Ini Hasil Kinerja - Fokus Percepatan Pembangunan yang Dipaparkan Gubernur Mahyeldi
Di Depan Mahasiswa, Ini Hasil Kinerja - Fokus Percepatan Pembangunan yang Dipaparkan Gubernur Mahyeldi
Catatkan SHU Rp1,9 Miliar, Koperasi KPN Balai Kota Padang Raih Sertifikat Sehat
Catatkan SHU Rp1,9 Miliar, Koperasi KPN Balai Kota Padang Raih Sertifikat Sehat
Catat Kinerja Positif, Laba Bersih Bank Nagari 2023 Capai Rp523,61 Miliar
Catat Kinerja Positif, Laba Bersih Bank Nagari 2023 Capai Rp523,61 Miliar
Temui Dirjen Bina Marga, Wagub Audy Bahas Tol Sicincin-Bukittinggi dan Flyover Sitinjau Lauik
Temui Dirjen Bina Marga, Wagub Audy Bahas Tol Sicincin-Bukittinggi dan Flyover Sitinjau Lauik