Laboratorium Terpadu UNP Kontrak Kerja dengan 4 Perusahaan Industri Batu Bara di Kaltim

Laboratorium Terpadu UNP Kontrak Kerja dengan 4 Perusahaan Industri Batu Bara di Kaltim

Tim Laboratorium Terpadu UNP bersama pimpinan perusahaan industri batu bara di Samarinda, Kalimantan Timur (Kaltim). [Foto: Humas UNP]

Padang, Padangkita.com – Tim Laboratorium Terpadu Universitas Negeri Padang (UNP) menandatangani kontrak kerja alat uji dengan beberapa perusahaan industri batu bara di Samarinda, Kalimantan Timur (Kaltim).

Sebelumnya, Tim Laboratorium Terpadu UNP telah menjalin kerja sama dengan sejumlah perusahaan di Sumatra Barat (Sumbar), termasuk dengan perusahaan yang berasal dari Kaltim di kampus UNP, pada 24 Mei lalu.

Kali ini, kerja sama ditindaklanjuti di kantor PT. Citra Daya Indah, di Jl. Rapak Indah, Kelurahan Lokbahu, Kecamatan Sungai Kunjang, Samarinda. Pada kesempatan itu, Tim Laboratorium Terpadu UNP juga memaparkan fungsi alat uji batu bara kepada para pelaku industri batu bara.

Selanjutnya, sebagai bentuk keseriusan kerja sama, Tim Laboratorium Terpadu UNP dan sejumlah pelaku industri yakni, PT. Citra Daya Indah, PT. Indokal Prima Jaya, PT. Arimbi Prima Coal dan PT. Ambalau Prima Utama Samarinda langsung menandatangani kontrak kerja, Senin (4/7/2022).

Ketua Pusat Laboratorium Terpadu UNP, Andril Arafat yang  diwakili Febri Prasetya mengungkapkan alat uji yang dimiliki Laboratorium Terpadu UNP telah memiliki sertifikat komite akreditasi nasional atau International Standard Organization atau ISO dengan Nomor 17025:2017, sehingga telah teruji kualitasnya. Selain digunakan untuk bidang akademik juga dapat  digunakan untuk kepentingan di dunia industri

Ketua Tim Promosi Laboratorium Terpadu UNP, Dr. Mulya Gusman ST, menyatakan peralatan uji yang dimilik Laboratorium Terpadu UNP memang punya keunggulan dengan teknologi modern. Sehinngga, mampu bersaing dengan perusahaan ternama lainnya.

Baca juga: UNP Naik Level dari Akreditasi A Jadi Akreditasi Unggul, Rektor Ganefri: Hasil Prestisius

Kerja sama dan penandatanganan kontrak kerja dengan kalangan industri ini, sesuai dengan visi Laboratorium Terpadu UNP yang ingin menjadi laboratorium terkemuka, terakreditasi dan berstandar internasional dalam melayani penelitian pengujian dan pelatihan untuk mendukung UNP sebagai universitas riset yang unggul. [*/pkt]

Baca Juga

Daftar 12 Bakal Calon Rektor UNP 2024-2029 dan Profil Singkatnya, hanya Satu Perempuan 
Daftar 12 Bakal Calon Rektor UNP 2024-2029 dan Profil Singkatnya, hanya Satu Perempuan 
Gebrakan Internasionalisasi, UNP Kerja Sama dengan 10 Universitas Terbaik sejumah Negara
Gebrakan Internasionalisasi, UNP Kerja Sama dengan 10 Universitas Terbaik sejumah Negara
Malut United Latihan di Lapangan FIK UNP Persiapan Hadapi Semen Padang FC
Malut United Latihan di Lapangan FIK UNP Persiapan Hadapi Semen Padang FC
UNP Buka Prodi Pendidikan Guru SD di Kepulauan Mentawai, Gubernur Mahyeldi Mendukung
UNP Buka Prodi Pendidikan Guru SD di Kepulauan Mentawai, Gubernur Mahyeldi Mendukung
Ini 5 Pelamar yang telah Daftar Ikut Seleksi Pemilihan Rektor UNP, Ditutup 4 Maret 2024  
Ini 5 Pelamar yang telah Daftar Ikut Seleksi Pemilihan Rektor UNP, Ditutup 4 Maret 2024  
Tahap Pemilihan Rektor UNP Dimulai, Ini Jadwal dan Persyaratannya
Tahap Pemilihan Rektor UNP Dimulai, Ini Jadwal dan Persyaratannya