Kisah Rumah Makan Padang Langganan Ayu Ting Ting dan Menu Favorit Sang Artis serta Anaknya

Kisah Rumah Makan Padang Langganan Ayu Ting Ting dan Menu Favorit Sang Artis serta Anaknya

Ayu Ting Ting saat makan di Rumah Makan Sinar Andalas. [Foto: Tangkapan Layar YouTube Ayu Ting Ting]

Padang, Padangkita.com – Masakan padang memang disukai hampir semua kalangan. Tak terkecuali tentunya artis atau selebritas.

Namun, biasanya para artis tak mau makan di sembarang rumah makan. Itulah sebabnya, mereka punya rumah makan langganan yang sebelumnya sudah mereka coba sendiri kualitasnya.

Nah, begitu pula dengan Ayu Ting Ting dan anaknya Bilqis. Mereka rupanya juga punya rumah makan padang langganan. Tak jauh-jauh dari rumah mereka, rumah makan padang langganan mereka masih berada di kawasan Depok, Jawa Barat (Jabar).

Lampiran Gambar

Rumah Makan Sinar Andalas di Jl. Tole Iskandar No. 18 Depok II. [Foto: Tangkapan Layar YouTube Kubiler]

Rumah makan padang langganan Ayu Ting Ting yang bernama asli Ayu Rosmalina diungkap lagi oleh kanal YouTube Kubiler. Sebelumnya, Ayu Ting Ting sendiri telah mem-posting sendiri pengalaman dia makan di rumah makan tersebut beberapa bulan lalu.

Rumah makan padang langganan Ayu Ting Ting itu adalah Rumah Makan Sinar Andalas, di Jl. Tole Iskandar No. 18 Depok II.

Dalam kanal YouTube Kubiler yang dilihat Padangkita.com, pemilik rumah makan, bernama Sofian menjelaskan bahwa Rumah Makan Sinar Andalas awalnya dibuka oleh ayahnya tahun 1998 dan eksis hingga sekarang.

Rumah makan ini buka mulai pukul 11.00 WIB hingga pukul 20.00 WIB.

Adapun menunya adalah ikan goreng dengan berbagai jenis ikan, yakni lele, mujair, kembung, mas, tongkol. Kemudian, kata Sofian, yang paling favorit atau paling laku adalah ikan bakar kembung.

Halaman:

Baca Juga

Ada Nasi Ramas dan Ayam Pop di Gala Dinner KTT ke-43 ASEAN 2023
Ada Nasi Ramas dan Ayam Pop di Gala Dinner KTT ke-43 ASEAN 2023
Begini Komentar Jemaah Haji Bengkulu Usai Menikmati Masakan Padang
Begini Komentar Jemaah Haji Bengkulu Usai Menikmati Masakan Padang
30 Ton Rendang Per Bulan Diproduksi di Bulgaria untuk ‘Merendangi’ Seluruh Eropa
30 Ton Rendang Per Bulan Diproduksi di Bulgaria untuk ‘Merendangi’ Seluruh Eropa
Restoran Padang Panjang Hadir di Jakarta, Menu Andalannya Dendeng Batokok dan Gajebo
Restoran Padang Panjang Hadir di Jakarta, Menu Andalannya Dendeng Batokok dan Gajebo
Masakan Padang jadi Favorit di Festival Asian Eats, Pengunjung Takjub Penggunaan Cabai
Masakan Padang jadi Favorit di Festival Asian Eats, Pengunjung Takjub Penggunaan Cabai
Mengenal Kue Mangkuak Sayak, Penganan Khas Legendaris dari Koto Tangah Kota Padang
Mengenal Kue Mangkuak Sayak, Penganan Khas Legendaris dari Koto Tangah Kota Padang