DPRD Kota Padang Akan Bentuk Pansel Jika Wawako Defenitif Tak Segera Ditetapkan

Berita Padang hari ini dan berita Sumbar hari ini: Kota Padang tidak tahu akan dipimpin oleh siapa jika sewaktu-waktu Wali Kota, Hendri Septa meninggal dunia

Anggota DPRD Komisi I Kota Padang, Budi Syahrial (Foto: Ist)

Berita Padang hari ini dan berita Sumbar hari ini: Kota Padang tidak tahu akan dipimpin oleh siapa jika sewaktu-waktu Wali Kota, Hendri Septa meninggal dunia

Padang, Padangkita.com- Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) dari Fraksi Partai Gerindra, Budi Syahrial menyebut akan membentuk panitia seleksi (Pansel) jika Wakil Wali Kota definitif tidak juga ditetapkan.

"Kota Padang tidak tahu akan dipimpin oleh siapa jika sewaktu-waktu Wali Kota, Hendri Septa meninggal dunia," ujarnya, jumat (30/4/2021).

Pasalnya, hingga saat ini, kata Budi, Hendri Septa belum memiliki pendamping pasca ia diangkat menjadi Wali Kota Padang definitif masa jabatan 2019-2024 menggantikan Mahyeldi yang diangkat menjadi Gubernur Sumbar beberapa waktu lalu.

"Kita tidak bisa menjamin seseorang bisa hidup selamanya di masa jabatannya, bukan berarti saya mendoakan beliau meninggal dunia, siapa yang akan memimpin Padang ini? Ini bukan main-main, kota ini butuh sosok Wawako," tegasnya.

Budi mengatakan, dari sisi protokoler, Wali Kota dan Wawako tidak bisa berada di satu perjalanan yang sama, seperti di atas pesawat. Ia pun menganalogikan keberadaan Presiden dan Wakil Presiden (Wapres).

"Kalau memang mereka lambat juga memutuskan, kami nanti yang akan memutuskan melalui pansel. Tarik ulur itu terserah mereka, urusan mereka, itu urusan politik mereka, Wawako, itu harus, makanya kami ingatkan itu," tuturnya.

Sebab, menurutnya wawako itu kebutuhan kota bukan partai. Untuk itu, ia mengingatkan partai agar segera menetapkn calon.

Sementara itu, Wali Kota Padang, Hendri Septa masih enggan berkomentar terkait calon pendampingnya dengan alasan menyerahkan sepenuhnya kepada Dewan Pengurus Pusat (DPP) PAN dan PKS.

Baca juga: RSUP M Djamil Padang Hentikan Layanan Jam Besuk Pasien

"Urusan Wawako itu urusan Partai, DPP (PAN) saja masih diam, itu urusan mereka. Jadi saya tidak bisa ikut campur," katanya. [rna]


Baca berita Padang hari ini dan berita Sumbar hari ini hanya di Padangkita.com.

Baca Juga

Pesantren Ramadan di Padang Diluncurkan, Diikuti 87.304 Pelajar di 1.800 Masjid - Musala
Pesantren Ramadan di Padang Diluncurkan, Diikuti 87.304 Pelajar di 1.800 Masjid - Musala
Terdata 670 TPS Liar di Padang, Hendri Septa sebut Kota Darurat Sampah
Terdata 670 TPS Liar di Padang, Hendri Septa sebut Kota Darurat Sampah
Polresta Padang Musnahkan Lebih 18 Kilogram Ganja dan 174 Gram Sabu
Polresta Padang Musnahkan Lebih 18 Kilogram Ganja dan 174 Gram Sabu
Forkopimda Padang Rumuskan Sanksi Pelaku Tawuran, Kapolresta Usul Pendidikan Semimiliter
Forkopimda Padang Rumuskan Sanksi Pelaku Tawuran, Kapolresta Usul Pendidikan Semimiliter
Sejarah Balai Kota Padang dari Masa ke Masa, dari Kawasan Muaro ke Aie Pacah
Sejarah Balai Kota Padang dari Masa ke Masa, dari Kawasan Muaro ke Aie Pacah
Simulasi Evakuasi Bencana Minimal 1 Kali Setahun, Kogami Dorong Terbitnya Perwako
Simulasi Evakuasi Bencana Minimal 1 Kali Setahun, Kogami Dorong Terbitnya Perwako