Statistik Semen Padang FC, 37 Pelanggaran 5 Kartu Kuning

Statistik Semen Padang FC, 37 Pelanggaran 5 Kartu Kuning

Semen Padang FC

Lampiran Gambar

Semen Padang FC (Foto : Padangkita.com)

Padangkita.com - Hingga pekan ketiga Liga Satu Indonesia, Semen Padang FC masih berada di puncak kelasemen sementara dengan torehan 7 poin hasil dari 2 kali menang dan 1 kali hasi imbang.

Semen Padang FC berada di papan atas kelasemen sementara Liga 1 Indonesia bersama tim asal Sulawesi, PSM Makassar dan tim dari Kalimantan, Barito Putra.

Lampiran Gambar

Kelasemen sementara liga 1 pekan ketiga Semen padang FC (sumber: Liga-Indonesia.id)

Adapun laga yang telah dijalani oleh Semen Padang FC adalah: bermain imbang 1-1 di laga pembuka melawan Sriwijaya FC di Stadion Haji Agus Salim, lalu menang telak 1-3 atas tuan rumah Gresik United di Gresik dan terakhir menang melawan tim langganan juara Persipura Jayapura 1-0 di Stadion Haji Agus Salim.

Dari stastistik yang dirilis oleh liga-indonesia.id, anak-anak dari bukit Karang Putih berhasil mencetak 5 gol dan kemasukan 2 gol dari 3 laga yang telah dijalani.

Lampiran Gambar

Statistik sementara liga 1 pekan ketiga Semen padang FC  (sumber: Liga-Indonesia.id)

Untuk sementara, Semen Padang FC tercatat lebih produktif di kandang lawan dengan torehan 3 gol sedangkan di kandang baru memasukan 2 gol.

5 Gol tersebut dicetak oleh Hendry Mofu dengan 2 gol, Marcel Sacramento, Riko Simanjuntak dan Irsyad Maulana dengan masing-masing 1 gol. Untuk saat ini, Hendry Mofu berada dalam jajaran top skor sementara liga Satu Indonesia.

Sementara itu, hingga saat ini Semen Padang FC telah mengoleksi 5 kartu kuning dan 0 kartu merah. SPFC tercatat melakukan 37 kali pelanggaran dan dilanggar sebanyak 44 kali dan 9 kali tercatat melakukan offside.

Lampiran Gambar

Statistik sementara liga 1 pekan ketiga Semen padang FC (sumber: Liga-Indonesia.id)

Pertandingan selanjutnya Semen Padang FC akan menghadapi tuan rumah Bali United di Stadion kapten I Wayan Dipta, Bali, Kamis (04/05/2017).

Bali United berada di posisi ke 15 dengan poin 3 berkat kemenangan terakhir mereka atas tuan rumah Persela Lamongan. Ini adalah kemenangan pertama Bali United dari 3 laga yang telah mereka jalani.

Anak asuh Nilmaizar perlu mewaspadai kebangkitan pasukan Tridatu apalagi laga kali ini akan dimainkan di kandang Bali United, Stadion Dipta Gianyar.

Baca Juga

Ini 4 Pemain yang Dipastikan Dipertahankan Semen Padang FC Musim Mendatang
Ini 4 Pemain yang Dipastikan Dipertahankan Semen Padang FC Musim Mendatang
Hendri Susilo Kembali ke Semen Padang FC: Target, Program, dan Perburuan Pemain
Hendri Susilo Kembali ke Semen Padang FC: Target, Program, dan Perburuan Pemain
Semen Padang FC Tunjuk Hendri Susilo sebagai Nakhoda Baru untuk Liga 1 2024/2025
Semen Padang FC Tunjuk Hendri Susilo sebagai Nakhoda Baru untuk Liga 1 2024/2025
Andre Rosiade Sebut Semen Padang FC Tetap Gunakan Pelatih Lokal di Liga 1
Andre Rosiade Sebut Semen Padang FC Tetap Gunakan Pelatih Lokal di Liga 1
Legenda Hidup Semen Padang FC Terima Penghargaan Kesetiaan
Legenda Hidup Semen Padang FC Terima Penghargaan Kesetiaan
Pemprov Sumbar - Semen Padang Sepakat Homebase Kabau Sirah di Stadion H. Agus Salim
Pemprov Sumbar - Semen Padang Sepakat Homebase Kabau Sirah di Stadion H. Agus Salim