Presiden: Tak Antisipasi Perubahan, Karakter Keindonesiaan Akan Tergerus

Presiden: Tak Antisipasi Perubahan, Karakter Keindonesiaan Akan Tergerus

Tawuran pemuda (foto: generusindonesia.wordpress.com)

Lampiran Gambar

Tawuran pemuda (foto: generusindonesia.wordpress.com)

Padangkita.com - Nilai karakter keindonesiaan dan kebangsaan diperkirakan akan terus tergerus kalau perubahan yang terjadi tidak diantisipasi dan disiapkan.

Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengatakan beragam perubahan yang terjadi di dunia berlangsung dengan cepat. Kondisi ini harus disikapi dengan bijaksana. Salah satu perubahan yang masif terjadi saat ini adalah penggunaan teknologi mesin menggantikan tenaga manusia.

"Mulai dari internet, berubah ke mobile internet, berubah ke artificial intelegence, sekarang penggunaan-penggunaan robotic, digital economy, inilah yang akan mengubah dunia, akan mengubah tatanan global kita,” kata presiden, Senin (20/11/2107).

Presiden menambahkan bahwa lanskap ekonomi, politik global pun juga akan berubah karena interaksi sosial antar individu dan masyarakat juga berubah total karena lanskap interaksi sosial global juga berubah secara total.

“Inilah kondisi-kondisi, yang betul-betul harus disikapi dengan baik karena sekarang orang ketemu muka dalam berinteraksi itu sudah betul-betul sangat berkurang sekali. Orang mau berbicara baik melalui handphone, baik melalui SMS, baik melalui WA,” tegas Presiden.

Informasi yang didapat mulai anak-anak saat ini, menurut Presiden, bukan hanya dari guru, orang tua, tetapi lebih banyak dari media sosial. Ia menambahkan bahwa kekuatan keterbukaan dan media sosial sekarang ini sangat mempengaruhi sekali dalam semua aspek, baik ekonomi, baik politik, maupun sosial.

“Inilah yang harus kita antisipasi,” ungkap Presiden.

Selain itu, Presiden Jokowi juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk meninggalkan pola-pola lama dalam bekerja maupun kehidupan sehari-hari. Hal tersebut penting dilakukan mengingat tantangan dan perubahan dunia yang bergerak dengan begitu sangat cepat di masa yang akan datang.

Tag:

Baca Juga

Gubernur Mahyeldi Apresiasi Inovasi Pemkab-Pemko dan OPD, Ini Daftar Penerima Penghargaan
Gubernur Mahyeldi Apresiasi Inovasi Pemkab-Pemko dan OPD, Ini Daftar Penerima Penghargaan
Mahasiswa Unand Ciptakan Alat Pendeteksi Dini Kanker Kulit Paling Ganas
Mahasiswa Unand Ciptakan Alat Pendeteksi Dini Kanker Kulit Paling Ganas
Setiap Pejabat Eselon III Pemprov Sumbar Wajib Gagas 1 Inovasi
Setiap Pejabat Eselon III Pemprov Sumbar Wajib Gagas 1 Inovasi
Dukung Industri Hijau, Tim Inovasi Semen Padang Sukses Efisiensi Bahan Kimia hingga 94 Persen
Dukung Industri Hijau, Tim Inovasi Semen Padang Sukses Efisiensi Bahan Kimia hingga 94 Persen
Meski Anggaran Terbatas OPD Harus Tetap Berinovasi
Meski Anggaran Terbatas OPD Harus Tetap Berinovasi
Pariaman, Padangkita.com -Kemendagri yang dipimpin Tito Karnavian menobatkan Kota Pariaman sebagai daerah terinovatif tahun 2021.
Dinobatkan sebagai Daerah Terinovatif, Kota Pariaman Dapat Dana 9 Miliar dari Kemendagri