Dua Bus Mudik Gratis Meluncur dari Jakarta ke Sumbar

Dua Bus Mudik Gratis Meluncur dari Jakarta ke Sumbar

Ilustrasi Mudik (foto: ist)

Lampiran Gambar

Ilustrasi Mudik (foto: ist)

Padangkita.com - Demi mendukung kenyamanan dalam mudik lebaran Idul Fitri kali ini, 2 bus mudik gratis meluncur dari Lenteng Agung, Jakarta, menuju ke Sumatera Barat, Kamis (22/06/2017).

2 bus tersebut bagian dari program kegiatan Mudik Gotong Royong PDI Perjuangan untuk tahun 2017. Tahun ini PDIP menyediakan 116 bus untuk mudik ke sejumlah wilayah di Indonesia.

Mudik Gratis Gotong Royong ini adalah komitmen PDI Perjuangan untuk selalu menjaga dan merawat budaya silaturaim tahunan lebaran yang biasa dilakukan para perantau.

Koordinator mudik gratis PDI Perjuangan ke Sumbar Hendri, mengatakan bus gratis yang disediakan kali ini memiliki kapasitas penumpang 30-35 orang.

"Berangkat ke Sumbar dilakukan hari ini (22/06/2017), dari kantor DPP PDI Perjuangan Lenteng Agung, Jakarta," katanya.

Diperkirakan bus tersebut membawa penumpang sekitar 65 orang, dengan rataan 30-35 orang per bus.

Menurut Anggota DPR RI dari pemilihan Sumatera Barat,  Alex Indra Lukman, 116 bus ini disediakan bertepatan dengan hari jadi lahir Bung Karno yang ke 116.

"116 bus ini bertepatan dengan hari Bung Karno yang ke 116," katanya yang juga Ketua Panitia Mudik Gotong Royong PDI Perjuangan 2017.

Lebaran kali ini, PDI Perjuangan menyediakan sebanyak 116 bus mudik gratis dengan jurusan Sumatra Barat, Yogyakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah dan Jawa Timur.

Dia mengatakan, total pemudik yang akan diberangkatkan kali ini diperkirakan mencapai 6.280 orang.

Selain dengan bus, sambungnya, pemudik juga diberangkatkan dengan 4 gerbong kereta api yakni dengan tujuan ke daerah Jawa.

Lebaran 2017, diperkirakan ada sekitar 1 juta perantau Minang yang pulang kampung.

“Kita menaksir ada sekitar 1 juta perantau pulang,” ujar Wakil Gubernur Sumatra Barat Nasrul Abit.

Rombongan mudik hari ini akan menuju ke beberapa tujuan mudik antara lain Sumatera Barat, Yogyakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Barat dan Jawa Timur dengan total 5.800. Dan untuk menambah kenyamanan pemudik setiap armada bus telah disiagakan kepala rombongan yang akan bertugas melaporkan perjalanan sampai ke tujuan.

Baca Juga

PLN UID Sumbar Siagakan 1.376 Personel Hingga Musim Lebaran Selesai 
PLN UID Sumbar Siagakan 1.376 Personel Hingga Musim Lebaran Selesai 
Razia Pekat Ramadan, Satpol PP Padang Dapati Wanita dengan Dua Pria dalam Satu Kamar 
Razia Pekat Ramadan, Satpol PP Padang Dapati Wanita dengan Dua Pria dalam Satu Kamar 
5 Rekomendasi Tempat Berbuka Puasa dengan View Terbaik di Kota Padang, Dijamin Bikin Terpana 
5 Rekomendasi Tempat Berbuka Puasa dengan View Terbaik di Kota Padang, Dijamin Bikin Terpana 
Nyalakan Musik Secara Berlebihan saat Malam Ramadan, Pemilik Warung Kopi di Nanggalo dapat Peringatan
Nyalakan Musik Secara Berlebihan saat Malam Ramadan, Pemilik Warung Kopi di Nanggalo dapat Peringatan
Ada Tujuh Pasar Pabukoan di Padang Panjang, Ini Daftar Lokasinya 
Ada Tujuh Pasar Pabukoan di Padang Panjang, Ini Daftar Lokasinya 
Lima Rekomendasi Coffee Shop di Padang yang Cocok Jadi Tempat Buka Puasa Bersama
Lima Rekomendasi Coffee Shop di Padang yang Cocok Jadi Tempat Buka Puasa Bersama