BPBD Pessel Imbau Masyarakat Waspada Banjir dan Longsor

BPBD Pessel Imbau Masyarakat Waspada Banjir dan Longsor

Ilustrasi air besar di Sungai (Foto: Ist)

Lampiran Gambar

Ilustrasi air besar di Sungai (Foto: Ist)

Padangkita.com - Badan Penangulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Pesisir Selatan (Pessel), mengimbau masyarakat untuk mewaspadai dampak anamoli cuaca yang terjadi belakangan ini.

Kepala BPBD Pesisir Selatan, Herman Budiarto mengatakan, perkiraan anamoli cuaca yang terjadi diakhir tahun ini cukup terbilang panjang. Karena cuaca akhir ini telah memasuki musim hujan.

"Anomali cuaca ini, diperkirakan terjadi di sejumlah wilayah di Persisir Selatan. Terutama di pesisir pantai, BPBD Pessel menghimbau agar masyarakat bisa waspada," sebut Herman Budiarto dikutip dari pesisirselatankab, Jumat (05/10/2018).

Dia menjelaskan, terkait buruknya perkiraan anamoli cuaca yang terjadi dipenghujung akhir tahun ini, pihak telah mensiagakan personel BPBD jika terjadi bencana sewaktu-waktu.

"Kita, dari BPBD Pessel selalu siaga, terutama untuk tim SAR dan Tagana, serta KSB di Kecamatan. Jika ada laporan, maka akan segera ke lapangan," terangnya.

Menurut, beberapa titik daerah yang terdampak anomali cuaca belakangan ini, diantaranya Kecamatan Koto XI Tarusan, Bayang, IV Jurai, dan Batang Kapas. Bencana yang terjadi didominasi, longsor, banjir serta abarasi pantai.

"Dari laporan sementara itu tidak ada korban jiwa, hanya ada sejumblah rumah warga yang terkenah abrasi pantai dan tanah longsor," jelasnya.

Tag:

Baca Juga

Bank Nagari Cabang Painan Gerak Cepat Bantu Korban Banjir di Pesisir Selatan
Bank Nagari Cabang Painan Gerak Cepat Bantu Korban Banjir di Pesisir Selatan
Padang Dikepung Banjir, Andre Rosiade Turunkan Tim Bagikan Ribuan Nasi Bungkus untuk Warga
Padang Dikepung Banjir, Andre Rosiade Turunkan Tim Bagikan Ribuan Nasi Bungkus untuk Warga
Curah Hujan Tinggi dan Marapi masih Erupsi, Ini Perintah dan Imbauan Gubernur Mahyeldi
Curah Hujan Tinggi dan Marapi masih Erupsi, Ini Perintah dan Imbauan Gubernur Mahyeldi
Mentawai Rawan Bencana, Pemprov Sumbar Isi Logistik  Lumbung Sosial Senilai Rp386 Juta
Mentawai Rawan Bencana, Pemprov Sumbar Isi Logistik Lumbung Sosial Senilai Rp386 Juta
Selama 2022, BPBD Catat 170 Bencana Landa Kabupaten Agam
Selama 2022, BPBD Catat 170 Bencana Landa Kabupaten Agam
Tak Mungkin Letusan Gunung Semeru Sebabkan Tsunami di Jepang, Pengungsi Capai 1.979 Jiwa
Tak Mungkin Letusan Gunung Semeru Sebabkan Tsunami di Jepang, Pengungsi Capai 1.979 Jiwa